#bacabukuperpus2025 Reading Challenge
irabooklover Januari 02, 2025 #bacabukuperpus, Non Review 2 comments
Selamat Tahun Baru teman-teman. Tantangan membaca buku perpustakaan hadir kembali di tahun 2025 🎉🎊🎉🎊
Buat teman-teman yang masih setia menjadi pengunjung perpustakaan ataupun yang masih setia membaca di perpustakaan digital, yuk ikutan tantangan membaca ini 😘
Rules-nya kurang lebih sama dengan tahun-tahun sebelumnya ya, yaitu:
📖💕 Pinjam dan baca buku dari perpustakaan umum di kota kalian. Perpustakaannya bisa perpustakaan daerah/kota, perpustakaan provinsi, perpustakaan sekolah, perpustakaan kampus, taman baca, dsb. Termasuk perpustakaan umum digital yang bisa kita akses secara gratis seperti iPusnas, iJak, iKalsel, iHSU, dll.
📖💕 Periode baca bukunya dari tanggal 1 Januari - 31 Desember 2025. Kalian boleh mulai kapan saja disepanjang tahun 2025.
📖💕 Share foto buku + ulasan/kesan setelah membaca buku tersebut di feed Instagram kalian dengan hashtag #bacabukuperpus2025 serta follow dan tag akun Instagram saya di @irabooklover 🤗
📖💕 Pastikan label buatan perpustakaannya terlihat di foto sebagai bukti kalau buku tersebut memang dipinjam dari perpustakaan. Yang membaca dari perpustakaan digital, bisa share foto cantik tampilan bukunya di aplikasi bersama-sama dengan gadget-nya 😉
📖💕 Submit link feed yang sudah kalian share di IG tadi ke Mister Linky. Link submitnya ada di akhir postingan ini ya. Hanya post yang link-nya kalian submit di Mister Linky yang akan dipilih secara acak sebagai pemenang. Jadi jangan lupa di submit ya teman-teman 😁.
📖💕 Saat submit link di Mister Linky, kalian akan diminta untuk mengisi "Your name", isi dengan format "nama akun Instagram - judul buku" dan isi "Your URL" dengan link share feed IG kalian.
📖💕 Semua feed yang memenuhi syarat InsyaAllah akan saya pilih secara acak pada awal Januari 2026. Semakin banyak kalian membaca buku-buku perpustakaan, semakin besar kemungkinan untuk terpilih jadi pemenang. 1 feed terpilih akan mendapat hadiah buku pilihan sendiri senilai maksimal Rp100.000. Hadiah bisa bertambah (insyaAllah tidak akan berkurang) sesuai situasi dan kondisi 😁
📖💕 At last, jika berkenan, tolong share info #bacabukuperpus2025 ini di media sosial kalian ya biar rame 🤭
Nah, gampang kan? Kalau ada pertanyaan, boleh banget ditanyakan di kolom komentar.
Selamat membaca buku-buku perpustakaan 🤗
#bacabukuperpus2024 Recap and Winner
irabooklover Januari 02, 2025 #bacabukuperpus, Non Review 14 comments
Selamat tahun baru 2025. Saatnya merangkum dan mengumumkan pemenang tantangan membaca buku perpustakaan tahun 2024 kemarin.
Di tahun 2024 saya berhasil membaca 20 buku perpustakaan dan 19 diantaranya dibaca dari perpustakaan digital dan 1 dari perpustakaan daerah.
Terima kasih banyak buat teman-teman yang berpartisipasi. Total ada 286 link yang disubmit di Mister Linky. Congratz....semakin meningkat dari tahun ke tahun. Kasih applause buat kita semua \^_^/
Semoga perpustakaan baik yang offline maupun online semakin maju dan semangat menyediakan akses bacaan gratis yang bisa menjangkau sampai ke seluruh pelosok Indonesia ya. Aaamiin.
Dan dari 286 link, yang beruntung dipilih secara acak oleh Number Picker Wheel adalah ........
Nomor urut 280, selamaaaaaaat buat @hanhilhen. Silakan DM ke IG saya buku pilihanmu (bukunya boleh lebih dari 1 dan bebas ongkos kirim) maksimal Rp100.000 rupiah ya beserta alamat kirim lengkap dan nomor handphone yang bisa dihubungi XD
Untuk teman-teman yang ada di list di atas yang belum beruntung dipilih oleh Picker Wheel, juga dapat hadiah berupa 1 buku kolpri saya yang bebas kalian pilih (opsional, hadiah ini boleh kalian ambil boleh juga tidak) dari daftar di bawah.
Buku tersebut kondisinya sudah tidak 100%. Semua sudah saya kasih sampul plastik, beberapa ada yang sudah saya beri nama, beberapa ada yang ber-tanda tangan penulis, beberapa ada yang pinggiran halamannya mulai menguning, dan ada juga yang sudah menguning semua. Tapi semuanya masih layak baca kok ^^. Review saya mengenai bukunya bisa kalian klik di masing-masing judulnya ya.
Silakan komen judul buku yang kalian mau di blog post ini beserta nama akun IG kalian ya. Jika ada yang memilih buku yang sama, yang komennya tampil duluan yang berhak mendapatkan bukunya ya. Jika komennya barengan, saya akan minta bantuan sama Picker Wheel lagi dan yang tidak dipilih oleh Picker Wheel masih boleh memilih buku yang lain yang ada di daftar.
Berikut daftar buku kolpri saya yang bisa kalian pilih:
- Komik Keluarga Muslim Perpingkot
- Paket buku Who Am I? (Who Am I? 1, Who Am I?2, Who Am I?3)
- The Dead Returns - Akiyoshi Rikako
- Holy Mother - Akiyoshi Rikako
- Pertempuran Penghabisan - Ernest Hemingway
- The Getaways - Alfie Rizky Ramadhan
- Kekasih Semusim - Dini Fitria
- Nabastala - Aris Handaru
- Solak - Triana Handayani dkk
- Escape, Please - Rindang Yuliani
- Pelangi di Pelabuhan - FLP Kalimantan Selatan
- Cinta Bersulam Noda - Muhammad Ery Zulfian dkk
- Berjalan Menembus Batas - A. Fuadi dkk
- 150 cm Life - Takagi Naoko
- Fantastic Beasts and Where To Find Them - J.K. Rowling
- The Demigod Diaries - Rick Riordan
- The Demigod Files - Rick Riordan
- Ender's Game - Orson Scott Card
- The Curious Case of Benjamin Button - F. Scott Fitzgerald
- Dua Saudara - Jumpa Lahiri
- Simple Thinking About Blood Type - Park Dong Sun
- Hold Me Closer, Necromancer - Lish McBride
- Midnight for Charlie Bone - Jenny Nimmo
- The Spook's Apprentice - Joseph Delaney
- Alex and The Ironic Gentleman - Adrienne Kress
- We Cannot Stop Here - Hong Seung Seong
2024 in Books and 2025 Reading Plan
Selamat tahun baru 2025 \^_^/.
Somehow, saya merasa 2024 berlalu dengan cepat, tiba-tiba sudah 2025 aja. 2024 diawali dengan deadline pekerjaan yang menggila, untung setelahnya diberi kesempatan untuk bisa cuti panjang.
Semoga di tahun 2025 ini pekerjaan saya dimudahkan oleh Tuhan. Aamiin.
2024 in Books
Baik, saatnya merangkum aktivitas membaca saya di tahun 2024. Saya berhasil membaca 49 buku. Tidak sama dengan statistik di Goodreads atau jumlah feed IG dan juga jumlah post review di blog saya dikarenakan ada beberapa buku yang saya baca yang tidak ada di Goodreads dan saya mager minta bantuan para librarian untuk memasukkannya, *selfkeplak*. Kemudian juga ada author yang kena blacklist pribadi dari saya karena peristiwa internasional. Bukunya terlanjur sudah mulai saya baca dan karena saya keki kalau tidak menamatkan sebuah buku atau seri, jadi saya lanjutkan baca tapi reviewnya tidak saya post di IG dan Blog.
Diantara 49 buku ini ada 27 buku fisik dan 22 sisanya adalah buku digital. Kurang lebih imbang yak XD.
Di tahun 2024 akhirnya saya beli e-reader Onyx Boox Poke 5. Dengan pertimbangan rumah saya yang kecil yang tidak bisa menampung banyak buku fisik. Saya tak tega melihat buku-buku fisik saya nyungsep semua di dalam box meskipun untuk mereka sudah saya sediakan box khusus.
Terus, karena di tahun 2024 saya cuti melahirkan selama 3 bulan, saya akhirnya mendapat kesempatan untuk bernostalgia dengan koleksi buku-buku saya. Sampai sempat bikin reels segala. Momen-momen yang sangat membahagiakan XD.
Kemudian, mari kita cek apakah rencana saya di tahun 2024 kemarin berhasil terwujud, hehehe. Pertama, saya ingin menyampul semua buku saya yang belum bersampul. Oke ini done. Saya khusus beli sampul buku doff supaya bukunya tetap cantik saat difoto untuk keperluan bookstagram.
Kedua, membaca habis TBR. Baiklah, ini sepertinya tidak done. Saya merencanakan untuk membaca Istanbul-nya Orhan Pamuk yang mana ternyata bukunya sama sekali tidak tersentuh. Saya bahkan lupa di box mana saya menaruh buku tersebut. Dari daftar TBR, saya cuma membaca:
- Ayat-Ayat Cinta 2
- Anne of Avonlea
- Surrounded by Idiots
- Unwind, Unwholly, Unsouled dan Undivided
- Who Am I? 1, Who Am I? 2 dan Who Am I? 3
Total ada 10 buku TBR yang berhasil saya baca. Lumayan XD. Meskipun review Who Am I? 3 belum sempat dibikin karena baca bukunya mepet banget saat pergantian tahun XD
Ketiga, saya ingin menghemat pembelian buku fisik. Yang ini sepertinya abu-abu sih ya. Di tahun 2024 saya memang jarang beli buku, tapi sekali beli selalu kebablasan ehehehe. Oke mari kita cek saya beli buku baru apa saja di tahun 2024.
- Buku Kumpulan Dongeng Karakter Berani dan Kreatif
- Totto-Chan: Gadis Cilik Di Jendela
- The Enchanted Garden 2
- The Enchanted Garden 1
- The Master dan Margarita
- Komik Keluarga Muslim Perpingkot
- Mimpi Pak Ahmad
- Melody Sound dan Story Book
- Funiculi Funicula 3
- Funiculi Funicula 2
- Funiculi Funicula 1
- Chai's PlayBook 4-5 tahun Level 2
- Chai's PlayBook 3-4 tahun Level 2
- Detektif Conan 104
- Al-Masih Putra Sang Perawan
- Holiday Magic
- Toko Jajanan Ajaib Zenitendo 1
- Minhajul Qashidin Anak 1
- Minhajul Qashidin Anak 2
- Edisi Koleksi Terbatas Cergam Bobo
- Financial Intellegence For Kids
Total ada 21 buku, banyak ya ternyata, hihihihi. Itu belum terhitung buku-buku yang masih dalam pengiriman karena saya baru CO saat promo nataru di toko oren XD.
Saya juga merencanakan untuk membeli buku dari tabungan receh for books saya dan ini gagal total. Tabungan uang receh saya masih aman tidak tersentuh.
Keempat, saya merencanakan untuk ikut RC #ReadChristie2024. Oke ini done. Saya rutin ikut tiap bulan meskipun diawal-awal sempat keteteran. Saya bahkan ditawari untuk dikirimin postcard dari @officialagathachristie di London. Postcard-nya sudah datang tanggal 30 Desember kemarin. Duh, senangnya dapat kiriman postcard dari luar negeri, hihihi, *maklumjarangdapatmaildariLN* XD
Kelima, saya merencanakan untuk mengadakan kembali RC #bacabukuperpus2024. Oke ini done. Jumlah link yang disubmit meningkat dibanding #bacabukuperpus2023. Terima kasih banyak untuk semangat dan partisipasinya teman-teman. Tunggu pengumuman pemenangnya ya. Siapakah yang tahun ini beruntung dipilih oleh Mr. Random Picker?
2025 Reading Plan
Baiklah, mari mulai merencanakan reading plan untuk tahun 2025.
- Saya merencanakan untuk membaca habis TBR.
- Saya merencanakan untuk mengurangi pembelian buku fisik dan membaca lebih banyak ebook.
- Saya merencanakan untuk lebih rajin update blog buku.
- Saya merencanakan untuk ikut tantangan membaca #ReadChristie2025.
- Dan tentu saja, #bacabukuperpus2025 Reading Challenge masih akan lanjut tahun ini. Mari dukung perpustakaan-perpustakaan offline maupun online demi tersedianya akses baca gratis dan legal yang bisa dijangkau sampai ke seluruh pelosok Indonesia. Semangat \^_^/.
At last, inilah 2024 in Books dan 2025 Reading Plan saya. Bagaimana denganmu? Yuk dishare! 😉
Kumpulan Dongeng Karakter Berani dan Kreatif Review
irabooklover Desember 30, 2024 Arleen A., Bhuana Ilmu Populer, Children No comments
Identitas Buku
Review
Mimpi Pak Ahmad Review
irabooklover Desember 30, 2024 Al-Kautsar Kids, Children, Fawzia Gilani, Sophie Burrows No comments
Identitas Buku
Review
Who Am I? 2 Review
irabooklover Desember 30, 2024 @PsikologID, Psychology, Tangga Pustaka No comments
Identitas Buku
Review
Passenger To Frankfurt Review
irabooklover Desember 29, 2024 Agatha Christie, Detektif, Gramedia Pustaka Utama, Mystery No comments
Identitas Buku
Review
Elephants Can Remember Review
irabooklover Desember 16, 2024 Agatha Christie, Detektif, Gramedia Pustaka Utama, Mystery No comments
Identitas Buku
Review
Bukan gajah yang sesungguhnya, tapi orang-orang yang sampai titik tertentu mirip gajah. Ada beberapa orang tertentu yang memang bisa mengingat. Kenyataannya, seseorang cenderung mengingat hal-hal aneh. Maksudku, ada banyak hal yang kuingat dengan sangat baik. Aku ingat pesta ulang tahunku yang ke lima, dan kue merah muda---kue merah muda yang cantik.---halaman 48
Komik Keluarga Muslim Perpingkot Review
irabooklover November 28, 2024 Boim Lebon, Comic, M. Faris Fatahillah, Penerbit Salsabila No comments